Senin, 16 November 2020

Mahfum Teknologi

 Pagi november; yang adem dan cerah.

Sekedar mengingatkan, tentang pergulatan aktifitas. Seminggu ini sibuk dengan aktifitas "seni" : seni memantas-mantaskan rumah dengan model pinterest (membuat rooftop), seni ngulik-ngulik yang berkaitan dengan internet.

Luar biasa!

Kadang saya masih terkaget-kaget dengan perkembangan teknologi sekarang, walau coba mengikuti, nyatanya tetap selalu terlewat. 

Terutama tentang internet. Selalu banyak hal baru untuk diketahui.

Youtube merajai akan segala hal yang ingin kita ketahui; semua ada, dari remeh temeh sampai yang luar biasa.

Contoh kecil: saya baru ngeh, ternyata ada tv box yang langsung tersambung ke internet, tanpa harus langganan bulanan, tanpa harus beli smart tv. Ini luar biasa, sekali lagi keren. Apa hal? ini kaitannya dengan budgeting. Saya baru sadar, berapa rupiah selama ini yang dihabiskan untuk bayar tv bulanan - bertahun tahun. Berapa rupiah untuk beli tv yang update terus (smart tv). Kenyataannya dengan harga yang sangat murah (tv box), uang jutaan itu bisa di kompres dengan harga hanya 200 ribu rupiah saja.

Luar biasa!

Pengulikan teknologi/internet untuk hal-hal baik berdampak besar pada efesiensi (uang). Tentu juga banyak pengulikan untuk hal buruk menghasilkan uang (buzzer).

Tinggal bagaimana kita meresapinya. Baik dan buruk sebagai norma, tak bisa digantikan oleh teknologi.

(Rikigana)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar